Jumlah Siswa Terus Bertambah, Guru Santa Theresia Depok Fokus Mendidik dengan Kurikulum Cinta

Santatheresidepok.sch.id – Sekolah Santa Theresia Depok, salah satu sekolah Katolik terkemuka di Kota Depok, telah membuka Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) untuk PG/TK, SD, SMP tahun ajaran 2026-2027.

Pendaftaran Gelombang I ditetapkan pada 6 Oktober 2025 hingga 28 Februari 2026, sementara Gelombang II pada 1 Maret 2026 hingga 31 Juli 2026.

Yang menarik, jumlah siswa yang mendaftar, terutama di SD Santa Theresia, konsisten meningkat dari tahun ke tahun, hingga akhirnya pada tahun ajaran baru 2026-2027, Kepala Sekolah SD, Seconingsih Kristiana, M.Pd, diminta pihak Yayasan untuk mengajukan penambahan kuota rombongan belajar (rombel) ke Dinas Pendidikan.

Jumlah siswa baru di SMP Santa Theresia pun konsisten, dengan kecenderungan naik dalam beberapa tahun terakhir ini, seiring dengan peningkatan kualitas pendidikan oleh guru-guru dan Yayasan.

Demikian juga minat siswa baru masuk PG/TK di Santa Theresia yang terus ada seiring dengan inovasi pendekatan dan metode pengajaran oleh para guru untuk anak-anak usia dini.

Secara umum, Sekolah Santa Theresia Depok terus fokus menciptakan ekosistem ‘belajar dengan hati dan tumbuh dalam kasih bersama’.

Paralel dengan ini, Staf Khusus Menteri Agama (Menag) RI Bidang Kerukunan Umat Beragama, Pengawasan, dan Kerja Sama Luar Negeri, Gugun Gumelar, menekankan pentingnya penerapan Kurikulum Berbasis Cinta (KBC).

Pendidikan berbasis cinta di Santa Theresia Depok sudah diterapkan secara baik selama sejarah hadirnya sekolah ini, maka itu isu-isu terkait perundungan (bullying) tidak menjadi isu aktual, meski muncul 1-2 kasus belakangan ini akibat kesalahpahaman orang tua siswa.

Benar kata Gugun, KBC merupakan pendekatan pendidikan yang menumbuhkan rasa kasih antara guru dan peserta didik.

Kurikulum ini mengajarkan siswa untuk menjaga toleransi, saling menyayangi, dan menjauhi fanatisme berlebihan terkait agama. Konsep KBC dibuat untuk menghadirkan sistem pendidikan yang lebih damai, ramah, serta inklusif.

Sekolah Santa Theresia Depok sudah menerapkan budaya sekolah yang positif, saat MPLS (masa pengenalan sekolah), siswa baru diperkenalkan dengan budaya “6-S”: Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun, Sabar.

Sekolah Santa Theresia menciptakan iklim pendidikan yang hangat, inklusif, dan ramah bagi siswa.

Keunggulan positif lainnya

Ada banyak sekali faktor atau alasan mengapa banyak siswa baru berminat masuk sekolah di Santa Theresia Depok.

Akreditasi Tinggi

SMP Santa Theresia Depok memiliki akreditasi A, yang memberi sinyal kualitas pendidikan yang diakui.

SD Santa Theresia juga tercatat di data Kemendikdasmen sebagai sekolah swasta dengan fasilitas memadai.

Fokus Pengembangan Karakter

Sekolah memiliki visi “Cerdas, Mandiri, Berkualitas, dan Berbudi Luhur” yang menekankan pembentukan karakter.

Nilai-nilai moral seperti tanggung jawab, kejujuran, dan empati diajarkan melalui kegiatan pembelajaran dan budaya sekolah.

Fasilitas Lengkap

Untuk SMP: laboratorium komputer, laboratorium IPA, perpustakaan, lapangan olahraga.

Untuk SD juga tersedia fasilitas ekstrakurikuler seperti English Club, paduan suara, seni, olahraga, dsb.

Tenaga Pengajar Berkualitas

Guru-guru di SMP sangat berpengalaman dan kompeten. Kepala sekolah dan staf pendidik aktif membangun suasana belajar yang mendukung dan inspiratif.

Pendidikan Holistik

Selain akademik, sekolah juga memberikan perhatian pada pengembangan karakter dan spiritualitas, sesuai dengan nilai Katolik dan misi yayasan.

Ada program ekstrakurikuler beragam untuk mengembangkan bakat dan minat siswa.

Prestasi Akademik dan Non-Akademik

Lulusan SD dan SMP Santa Theresia menunjukkan prestasi bagus dari tahun ke tahun.

Sekolah juga menonjol di kegiatan literasi, lomba paduan suara, maupun mata pelajaran lain.

Naungan Yayasan yang Kuat

Santa Theresia Depok berada di bawah Yayasan Yohanes Paulus Depok, organisasi dengan misi pelayanan pendidikan dan sosial.

Dengan yayasan yang stabil, sekolah punya fondasi nilai dan dukungan operasional yang kuat.

Secara keseluruhan, kombinasi kualitas akademik, fasilitas lengkap, pembentukan karakter, dan lingkungan sekolah yang positif membuat Santa Theresia Depok menjadi pilihan favorit bagi banyak orang tua dan siswa.*

Leave a Reply

three + 19 =